COLDMIX-D SIRUP 60 ML
Coldmix-d merupakan obat untuk untuk meredakan gejala influenza, seperti demam, sakit kepala, hidung tersumbat dan bersin yang disertai batuk.
Indikasi / Kegunaan
Untuk meredakan gejala influenza, seperti demam, sakit kepala, hidung tersumbat dan bersin yang disertai batuk.
Kandungan / Komposisi
Tiap 5 mL sirup mengandung Paracetamol 125 mg, glyceryl guaiacolate 25 mg, phenylpropanolamine HCl 6.25 mg, dextromethorphan HBr 5 mg, chlorpheniramine maleate 1 mg
Dosis
Anak 6-12 tahun: 5 mL diberikan 3 kali sehari.
Cara Pemakaian
Dikonsumsi bersamaan dengan makanan atau tidak
Kemasan
Botol, 60 ml
Golongan
Obat Bebas Terbatas
Perlu Resep
Tidak
Kontraindikasi / Jangan digunakan oleh
Tidak boleh diberikan pada penderita yang peka terhadap obat simpatomimetik lain (misal: ephedrine,pseudoephedrine, phenylepherine), penderita tekanan darah tinggi berat, dan yang mendapat terapi anti depresan penghambat monoamine oksidase (MAO) seperti isocarboxazid; Hipersensitif terhadap komponen yang terkandung dalam COLDMIX; Hipertensi atau penyakit jantung.
Efek Samping
Mengantuk, gangguan pencernaan, gangguan psikomotor, takikardi, aritmia, mulut kering, palpitasi, retensi urin.
Perhatian Khusus
Hati-hati penggunaan pada penderita tekanan darah tinggi atau yang mempunyai potensi tekanan darah tinggi atau stroke, seperti pada penderita dengan berat badan berlebih atau penderita usia lanjut
Cara Penyimpanan
Simpan pada tempat sejuk dan kering, serta terlindung dari cahaya
Principal
Kalbe Farma